Superadmin | Selasa, 5 November 2024
DESK IDENTIFIKASI PRODUK LAYANAN MAL PELAYANAN PUBLIK KABUPATEN WONOSOBO
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Wonosobo telah melaksanakan desk identifikasi jenis produk layanan Mal Pelayanan Publik Kabupaten Wonosobo pada 19 September sampai 9 Oktober 2024. Kegiatan desk ini diselenggarakan oleh Bagian Organisasi Sekretariat Daerah Wonosobo dan DPMPTSP Kabupaten Wonosobo selaku koordinator Mal Pelayanan Publik Kabupaten Wonosobo. Kegiatan ini dilakukan secara door to door ke masing-masing kantor UPP. Selain itu, beberapa UPP memilih untuk datang ke ruang rapat MPP Wonosobo terkait dengan kegiatan desk ini. Tujuan evaluasi produk layanan berkaitan dengan arah kebijakan, sesuai dengan evaluasi yang telah dilakukan dalam penyelenggaraaan MPP. Metode yang digunakan untuk mengidentifikasi produk layanan/core bussines adalah metode desk. Metode ini digunakan untuk menggali informasi berbasis 4M (Man, Money, Material, Method).
UPP yang telah melaksanakan desk identifikasi produk layanan, yaitu: BPPKAD, DISDUKCAPIL, DISNAKERINTRANS, Dinkes, Disdagkop UKM, DISPERKIMHUB, DLH, DPUPR, DINSOS PMD, Dinas ARPUSDA, DPPKBPPA, BAGIAN PBJ, DISDIKPORA, Polres, Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, Kemenag, BPN/Kantah, Samsat, KP2KP, PT Taspen, PT POS, Bank Jateng, BRI, PERUMDA TIRTA AJI, BPS, Imigrasi, BPOM, BP3MI, KADIN, HIPMI, KONI, BPJS Ketenagakerjaan dan BPJS kesehatan. Hasil desk ini nantinya akan ditetapkan pada Surat Keputusan Bupati tentang Standar Pelayanan masing-masing UPP dan pada SK Bupati tentang Organisasi Penyelenggara dan Jenis layanananya sebagai bentuk komitmen bersama.